Perumahan Papan Atas Jogja 2023 Pasar Tumbuh Positif-bagian 1
Produk properti masih dianggap sebagai instrumen investasi yang sangat aman dan menguntungkan dengan nilainya yang akan selalu meningkat minimal sama dengan angka inflasi. Daerah Istimewa Yogyakarta tidak hanya mampu menyihir para wisatawan lokal maupun mancanegara untuk bertandang ke sini, melainkan juga mampu menggaet banyak investor properti. Dinamika ini makin menunjukkan bukti bahwa asset properti punya capital gain yang lebih kuat daripada instrumen investasi lainnya.
Salah satu segmen yang cukup stabil grafik pertumbuhannya, ialah segmen papan atas yang merupakan perwakilan profil konsumen yang sudah mapan. Secara keuangan mereka sudah mapan dan mereka sudah merencanakan pembelian rumah dengan lebih cermat. Terlebih aset properti terbukti menjadi instrumen investasi yang terbukti tetap safety, bahkan tetap memiliki nilai investasi tertinggi di situasi pandemi. Bagi mereka konsumen kelas atas, kualitas kehidupan akan tercapai oleh dukungan kawasan hunian yang mengedepankan spesifikasi teknis berkualitas tinggi, estetika desain, serta juga konsep penataan lingkungan kawasan hunian yang lebih sehat dan higienis yang melebur dalam desain modern sebuah rumah tinggal.
Di Agustus 2023 ini, Redaksi mengulas beberapa kawasan perumahan papan atas yang layak dijadikan referensi dan inspirasi bagi khalayak yang ingin memiliki aset investasi bernilai pasti dalam wujud properti.
Bale Bhavana Residence menjelma menjadi kawasan hunian modern eksklusif di area strategis dan elit di sisi Utara kota Jogja yang menjadi sentra bisnis baru perkembangan perkotaan Kabupaten Sleman. Merupakan wujud pengejawantahan developer Formula Land untuk menghadirkan solusi hunian bagi keluarga muda yang mendambakan kenyamanan untuk menetap dan tumbuh bersama orang-orang tercinta.
Lokasinya persis di tepi Jalan Kabupaten, Kebon Agung Mlati Sleman, yang terkoneksi langsung dengan Jalan Magelang Km 6 atau 1,5 Km Barat Flyover Jombor sebagai gerbang utama masuk kota Jogja serta 1 Km Utara simpang empat Ringroad Trihanggo. Hanya 10 menit ke UGM, 5 menit ke kampus UTY, kampus MMTC, dan kampus Universitas Aisyiyah. Tak jauh untuk menuju fasilitas kesehatan seperti Rumah Sakit Akademik UGM, RSUD Sleman, dan RSUP Sardjito, Hypermarket Indo Grosir, serta pusat perbelanjaan modern JCM maupun SCH.
“Bale Bhavana Residence benar-benar berada di prime location, dan diyakini tumbuh prospektif sebagai titik strategis nan prestisius. Bahkan dalam beberapa tahun ke depan, semakin mendapat dukungan infrastruktur nasional dengan kehadiran pintu tol Trans Jawa yakni Junction Toll Tirtoadi, yang menghubungkan trase tol Jogja – Solo serta trase Jogja – Bawen sekaligus trase Jogja – YIA – Cilacap. Jaraknya hanya 1,5 Km saja atau berwaktu tempuh ± 5 menit saja dari Bale Bhavana,” terang Susan Wijaya, Marketing Manager PT Formula Land.
Menawarkan hunian yang di dambakan kaum urban milenial berkonsep hunian 2 lantai. Terdapat tipe Kamala (107/110), menghadirkan hunian elegan yang mengutamakan produktivitas sebagai prioritas dan suasana rumah yang asri. Selanjutnya tipe Lavanya (107/variabel), hunian special hook dengan gaya kontemporer dan minimalis yang mendukung hidup penuh harmoni untuk terciptanya banyak memori.
Susan menjelaskan, “Kami mencoba untuk menarik pasar anak muda produktif dan dinamis, yang belum memerlukan rumah yang besar namun mampu memenuhi segala kebutuhannya dengan smarthome system. Sampai pertengahan 2023 ini, kami sudah berhasil menjual ± 45 % dari keseluruhan unit residensial bahkan commercial area Ruko Bhavana sudah sold out. Kami juga sediakan unit Rumah Contoh untuk menunjukkan secara langsung atmosfer konsep huniannya serta kualitas spesifikasi bangunannya. Dan sampai pertengahan 2023 ini, kami sudah serah terimakan beberapa unit rumah kepada konsumen.”
Hunian Bale Bhavana ditawarkan mulai kisaran 1,9 Miliaran, sudah include PPN, biaya notaris, IMB, listrik 2200 VA, dan 1 Line Telephone. “Cara bayarnya sangat fleksibel, untuk installment in house, diberikan opsi 12 kali angsuran tanpa bunga. Untuk metode pembelian via KPR, kami sudah bekerjasama PKS dengan berbagai perbankan ternama, seperti Maybank, CIMB Niaga, UOB, OCBC NISP, dan BSI. Diberikan kemudahan dengan layanan DP ringan yakni 10 % serta bunga angsuran yang kompetitif dan lebih ekonomis. Bahkan untuk KPR Syariah bisa mendapatkan kemudahan DP 0 %,” lanjut Susan.
Seluruh jaringan infrastruktur dalam kawasannya sudah selesai tertata rapi dan pastinya siap digunakan seluruh penghuni. Sistem keamanan yang modern dengan security 24 jam lengkap dengan CCTV, Automated Gate System dengan fasilitas Acces Card untuk keluar masuk penghuni dengan RFID. Memiliki mainroad dengan ROW (Right of Way) selebar 9 – 10 meter menjamin kenyamanan mobilitas seluruh penghuni, lingkungan berkonsep green living, instalasi underground untuk jaringan listrik, internet/telephone, maupun fiber optic akan membuat atmosfernya lebih estetik, lega, dan nyaman.
The Grand Vista Residence menjadi salah satu pilihan kawasan hunian terbaru berkonsep modern dan eksklusif persembahan developer PT Graha Tantra Sentosa. Pihak developer sangat yakin kawasan seluas 2082 m² ini mampu meraih respon positif, khususnya di segmen premium papan atas. “Sejak Juni 2023 lalu, dengan mantab kami lakukan pre launching kawasan hunian terbatas yakni total 11 unit saja dengan model rumah 2 lantai. Sebuah kawasan hunian modern terbaru yang dikemas dalam wujud exclusive private cluster yang berada di kawasan elit dan premium kota Jogja,” terang Willy Tanama Putra selaku Marketing Director PT Graha Tantra Sentosa.
Lokasinya berada di tepi Jalan Arjuna, Kalongan, Tlogoadi Mlati Sleman yang terhubung 100 meter dengan poros Jalan Raya Mlati – Cebongan. Terkoneksi 2 Km saja dengan akses menuju ringroad Utara. Hanya 5 menit menuju Kampus Terpadu UTY, Jogja Independent School (JIS), dan fasilitas kesehatan Rumah Sakit Akademik UGM. Berjarak tempuh 10 menit menuju perkantoran Pemkab Sleman serta perbelanjaan modern, yakni Sleman City Hall maupun Jogja City Mall. Tidak jauh juga menuju berbagai kampus ternama Jogja seperti UGM, UNY, UNISA, UNU, dan UMY. Bahkan ± 1,5 tahun ke depan, akan mendapat dukungan infrastruktur transportasi skala nasional, yakni akan sangat dekat dengan Simpang Susun Tol Tirtoadi, yang menjadi simpul pertemuan trase Jogja – Solo, trase Jogja – Bandara YIA, serta trase Jogja - Bawen. The Grand Vista Residence juga dekat dengan Pasar Cebongan.
The Grand Vista Residence dirancang untuk mangakomodasi tren kebutuhan ruang tinggal modern dalam kawasan asri. Mengusung konsep hunian bertema 'Japanesse Modern Living Concept', sebuah ruang tinggal yang bernuansa rumah ala Jepang modern dan satu-satunya di sisi Utara kota Jogja yang dilengkapi private jacuzzi. Untuk fasilitas kawasannya, The Grand Vista Residence akan menghadirkan konsep one gate system, security 24 jam, underground utilities, jogging track, serta jalan lingkungan paving block selebar 7 meter.
“Kami mencoba untuk menarik pasar premium dan kaum urban milenial, sebuah hunian dengan smarthome system di lokasi favorit properti Jogja. “Saat ini kami sedang lakukan pembangunan berbagai infrastruktur dasar, seperti gerbang dan pagar keliling kawasan, jalan lingkungan, dan pos security. Kami juga akan hadirkan Rumah Contoh tipe 139 dengan full furnished”, terang Willy.
Huniannya yang berkonsep 'Japanesse Modern Living Concept' terimplementasi dalam bentuk fasad yang cukup lega dengan lebar depan 9 – 10 meter makin memberi kesan gagah. Terdapat pilihan tipe standar, yakni tipe A dengan pilihan luas bangunan 129 – 210 dengan luas kavling variabel 109 – 171 m². Untuk tipe B, diberikan pilihan luas bangunan 119 – 132, dengan luas kavlingnya variabel mulai 102 – 128 m². Secara organisasi ruang, di lantai 1, konsumen diberikan living room, dining room, kitchen, dan master bedroom dengan kamar mandi dalam. Untuk carport-nya mampu menampung 2 mobil dan canopy-nya didesain menyatu dengan bangunan rumahnya sehingga fasad lebih estetik. Sedangkan di lantai 2, akan diberikan 2 bedroom yang masing-masing terkoneksi dengan balkon depan rumah serta fasilitas 1 kamar mandi.
“Selama masa pre launching ini, kami berikan penawaran spesial harga perdana, mulai harga 1,7 Miliaran, sudah termasuk instalasi PDAM, PLN 2200 VA, dan biaya pecah Sertipikat beserta PBG/IMB. Terdapat program promo, yakni special discount 100 juta untuk pembayaran cash keras. Untuk metode pembayaran lainya, untuk cash bertahap diberikan opsi pembayaran terbagi untuk bisa diangsur hingga 24 bulan. Untuk metode KPR, konsumen cukup membayar DP 5 % saja, karena kami sudah bekerjasama PKS dengan beberapa BANK. Di berikan bonus tambahan berupa free Waterheater + instalasi untuk semua metode pembayaran,” pungkas Willy Tanama Putra.
Bale Wangsa Residence merupakan sebuah kawasan hunian berkelas yang mengusung modernitas di lokasi elit premium yang mengedepankan kenyamanan serta keamanan dalam balutan kemewahan. Memenuhi tuntutan konsep hunian baru yang sesuai dengan semangat keluarga modern yang dinamis di era milenial. Wujud komitmen Formula Land sebagai pengembang terpercaya di Jogja.
Seluruh jaringan infrastruktur jalan lingkungan sudah selesai tertata rapi dan pastinya siap digunakan seluruh penghuni. Sistem keamanan yang modern dengan security 24 jam lengkap dengan CCTV, Automated Gate System dengan fasilitas Acces Card untuk keluar masuk penghuni dengan RFID. Memiliki mainroad dengan lebar 9 – 10 meter menjamin kenyamanan mobilitas penghuni, lingkungan berkonsep green living, underground utilities, ditambah fasilitas berupa club house lengkap dengan swimming pool, function hall, maupun children playground.
Respon pasar premium terhadap Bale Wangsa Residence sampai awal 2023 ini tetap antusias dan terus menunjukkan grafik positif. Susan Wijaya, SE selaku Marketing Manager Formula Land menyampaikan, “Sampai pertengahan 2023 ini, kami sudah berhasil menjual ± 65 % dari total 77 hunian di Bale Wangsa Residence. Permintaan pasar premium, khususnya penjualan perumahan Bale Wangsa terbilang tetap tumbuh. Bagi pasar premium, merupakan para konsumen yang sudah mapan. Dan mereka sangat paham arti sebuah investasi. Terlebih aset properti terbukti menjadi instrumen investasi yang terbukti tetap safety, dan tetap memiliki nilai terbaik di masa pandemi.”
Huniannya diberikan opsi tipe Parama (135/153). Menawarkan konsep hunian modern elegan, setiap ruangannya didesain mengedepankan kenyamanan. Selanjutnya hunian tipe Padma dengan ukuran bangunan 142 m² dengan posisi hook, memiliki luas kavling lebih besar, variabel 204 - 297 m². Tipe ini menjadi hunian yang paling laris dan diminati. Formula Land mampu menghadirkan hunian yang dicari pasar premium yang sebelumnya tertarik dengan hunian di proyek sebelumnya, yakni Bale Mulia Residence. Dengan kualitas dan spesifikasi yang setara, namun terdapat alternatif hunian yang lebih compact, sehingga lebih ekonomis,” lanjutnya.
Berada di lokasi yang super strategis di sisi Utara kota Jogja, yakni di tepi Jalan Kabupaten Kebon Agung, Mlati Sleman yang masih menjadi primadona bagi pasar properti premium Jogja. Bahkan ± 2 tahun ke depan, akan mendapat dukungan infrastruktur moda transportasi modern skala nasional, yakni akan sangat dekat dengan Simpang Susun Tol Tirtoadi, yang menjadi simpul pertemuan trase tol Solo - Jogja – Bandara YIA serta trase tol Jogja - Bawen. Sebuah wilayah yang sedang tumbuh, akan menjamin percepatan nilai investasinya. “Potensi kenaikan nilai investasinya diyakini akan meningkat pesat, karena dekat dengan berbagai fasilitas. Kenaikan nilai investasi unit properti di Bale Wangsa Residence ini per tahunnya bisa mencapai sekitar 15 – 20 %,” imbuh Susan.
Memasuki Agustus 2023, kisaran harga hunian Bale Wangsa Residence di tawarkan mulai kisaran 2,9 Miliaran. Harga tersebut sudah include PPN, biaya notaris, IMB/PBG, serta Biaya Balik Nama. “Pembayaran kami sangat fleksibel dan negotiable. Untuk installment in house, diberikan cicilan tanpa bunga maksimal 12 bulan atau sesuai estimasi pembangunan rumahnya, dengan standar DP 30 %. Untuk metode pembelian via KPR, kami sudah bekerjasama PKS dengan perbankan nasional, seperti Maybank, CIMB Niaga, UOB, OCBC NISP, dan BSI. Nasabah bahkan bisa diberikan kemudahan dengan layanan DP ringan yakni 10 % serta bunga relatif ringan. Bahkan untuk perbankan Syariah, bisa mendapatkan penawaran DP 0 %,” terang Susan Wijaya berpromosi. Wahyu Pras – red