[block:views=similarterms-block_1]
Di tahun Kerbau Logam ini peluang sektor properti untuk tumbuh juga masih besar karena angka backlog masih tinggi. Permintaan Kredit Pemilikan Rumah (KPR) diyakini mampu menunjukkan sinyal positif. Perbankan terus berupaya menggairahkan pasar properti yang tengah melambat di tengah tekanan pandemi Covid-19.
Melambatnya penjualan properti telah berimbas pada lesunya penyaluran KPR. Perbankan terus berkreasi dan berinovasi dalam menawarkan program bunga KPR untuk mendorong penjualan properti dan penyaluran KPR di tengah tren penurunan suku bunga acuan Bank Indonesia sudah turun 1 % ke level 4 %.